Yusran Yahya, Penyuluh Disnak
Kab. Bone (tengah) bersama Mahasiswa STPP Gowa Pendamping Upsus Siwab
DIOLUHTAN. Sulsel. Guna meningkatkan produksi daging nasional, sebanyak 7 (tujuh) mahasiswa dari
sekolah tinggi penyuluhan pertanian (STPP) Gowa, Sulawesi Selatan melakukan pendampingan dalam
rangka program Upaya khusus Sapi indukan wajib bunting (Upsus Siwab) APBN-P
tahun 2017.
Bupati Bone, Kadis Peternakan Kab. Bone dan Camat Bengo bersama Mahasiswa STPP Gowa saat Kegiatan Pekan Penyuluhan Peternakan di Kec. Bengo, Kab. Bone
Ketujuh
mahasiswa-mahasiswi STPP Gowa tersebut adalah Asminar, Feby Patabang, Nur Halima, Riska
Wulandari, Syaifullah, Syahriful dan Lukas.

Mahasiswa
ini melakukan pendampingan terhadap para peternak baik kelompok maupun mandiri.
Terkait pelaksanaan pendampingan Upsus ini, pihak Dinas Peternakan cukup
terbantu dengan adanya mahasiswa yang membantu memberikan pemahaman kepada
masyarakat dalam rangka mempercepat pencapaian tujuan Upsus Siwab.
Source : Y.A. Yahya