Tidak ada yang lebih penting dalam pergaulan umat manusia di dunia ini selain komunikasi yang bertujuan untuk menyampaikan suatu pikiran, gagasan atau ide, atau pesan dari seseorang kepada orang lain. Kita berkewajiban untuk mengupayakan segala cara untuk menggunakan semua alat yang ada agar penyuluhan menjadi efektif. media penyuluhan ini adalah salahsatu media visual yang memaparkan penyuluhan pada komoditi bidang pertanian, perikanan dan kehutanan.

Lebaran Telah Kita Lewati, Saatnya Perawatan Kulit Wajah

DIOLUHTAN-suluhtani. Patutlah kita bersyukur bahwa hari kemenangan, hari Raya Idul Fitri telah dilewati, semua berjalan dengan aman dan nyaman, semua silaturahmi dan berkunjung ke sanak saudara telah kita lakukan, liburan ke tempat wisata juga telah kita lakukan semua, saatnya kita akan kembali kerutinitas seperti semula.
Nah, sebelum kembali kerutinitas seperti semula, tentun kita harus mengembalikan kecantikan kita seperti sedia kala. Hal ini dikarenakan saat lebaran kemarin, kita telah banyak mengkonsumsi makanan berlemak dan bersantan seperti lontong, ketupat, opor ayam dan lain sebagainya, tentu hal tersebut berpengaruh pada kecantikan kulit kita, kulit akan menjadi berminyak dan tak jarang berjerat. Belum lagi paparan sinar matahari yang membuat kulit kita menjadi gelap dan kusam.
Untuk mengembalikan kecantikan kulit anda seperti sedia kala, sangat mudah sekali, anda hanya perlu melakukan beberapa perawatan atau sentuhan. Nah, berikut Perawatan Kulit Wajah Setelah Lebaran.
Perawatan dengan masker wajah
Cara pertama untuk mengembalikan kecantikan kulit wajah anda setelah liburan lebaran adalah dengan melakukan perawatan menggunakan masker wajah. Masker wajah akan mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit anda menjadi cerah kembali dan cantik seperti sedia kala. Masker yang disarankan untuk anda gunakan yaitu masker susu, masker bengkoang, masker madu dan masker lainnya.
Perbanyak minum air putih
Saat lebaran, tentu anda telah mengkonsumsi berbagai makanan, entah makanan manis sperti kue, dan makanan berlemak seperti opor ayam serta lain sebagainya. Makanan-makanan tersebut kurang baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit anda. Untuk itu, anda harus menetralkan hal tersebut dengan memperbanyak minum air putih. Air putih akan membuang racun dalam tubuh yang masuk bersama makanan, serta akan melembabkan kulit wajah.
Tak jarang setelah lebaran berat badan menjadi naik derastis. Hal ini dikarenakan terlalu banyak makanan berlemak dan makanan manis yang dikonsumsi. Untuk mengembalikan berat badan seperti sedia kala, tentu anda harus melakukan olah raga. Olah raga akan membakar lemak dalam tubuh sehingga berat badan menjadi normal kembali.
Demikianlah informasi tentang Perawatan Kulit Wajah Setelah Lebaran. Sebelum anda kembali kerutinitas seperti semula, anda harus mengembalikan kecantikan anda terlebih dulu. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.
Sumber News dan Foto : www.viva.co.id
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment